You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
30 Pokja BPPBJ Ikut Bimtek Pelaksanaan Perpres No 16 Tahun 2018
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

30 Pokja BPPBJ Ikut Bimtek Pelaksanaan Perpres No 16 Tahun 2018

Sebanyak 30 kelompok kerja (Pokja) pelayanan pengadaan barang dan jasa dari wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Pusat, Senin (23/7), mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) tentang pelaksanaan Peraturan Presiden (Perpres) nomor 16 tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah yang digelar Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa (BPPBJ) DKI.

Kepala Bidang Pengelolaan dan Sistem Informasi BPPBJ DKI Jakarta, Indra Patrianto mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat profesional, Gedung Blok H, Balai Kota, bertujuan agar kelompok kerja di tiap SKPD dapat lebih memahami tentang aturan pengadaan barang dan jasa dengan baik dan benar.

"Bimtek ini untuk menambah ilmu kelompok kerja agar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan benar," ujar Indra.

Website Pemkot Jakut Tambah Fitur dan Konten Baru

Ditambahkan Indra,  dengan Perpres yang baru ini untuk pelaksanaan pengadaan barang/jasa lebih memberikan value permanen. Diharapkan, pokja dalam melaksanakan evaluasi harus benar-benar teliti.

"Pokja harus memahami perundang-undangan yang ada secara menyeluruh," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3681 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1083 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye945 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye927 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye921 personNurito